Keributan Suporter Persija vs Persib: PSSI Harus Bertindak

by -10 Views

Suporter Persija Jakarta. (Foto: Persija Jakarta)

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus, mengakui adanya keributan suporter di laga Persija Jakarta vs Persib Bandung yang digelar kemarin. Namun, menurutnya situasi masih bisa dikendalikan. Kini, PT LIB pun meminta Komisi Disiplin (Komdis) PSSI tetap bergerak dengan kejadian itu. Pertemuan kedua tim itu berkesudahan dengan skor 2-2 dalam lanjutan Liga 1 2024-2025. Laga itu dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Minggu 16 Februari 2025.

Ferry Paulus angkat bicara soal kericuhan di laga Persija Jakarta vs Persib Bandung. Dia memastikan panitia pertandingan (panpel) Persija dan pihak keamanan setempat bertindak cepat. Alhasil, keributan suporter bisa dikendalikan dan situasi pun dipastikan kondusif sampai Persib meninggalkan stadion. “Kami mengapresiasi respons cepat panpel Persija dan kepolisian dalam menangani keributan suporter sehingga semuanya bisa dikendalikan,” ujar Ferry Paulus seperti dilaporkan dari PT LIB.